Minggu, 24 Februari 2008

KIDZANIA INDONESIA ke 3 di Dunia setelah di Mexico dan Tokyo Jepang

Saya juga ikut senang.... Kidzania Indonesia dibanjiri pengunjung, katanya sampai antri untuk bisa dapat tiket masuk, mungkin shobat2 dan adik-adik belum tahu kalau sebahagian besar peralatan yang ada di Kidzania merupakan "buatan dalam negeri" alias dikerjakan oleh putra putri bangsa Indonesia sendiri. Hal ini karena Pak Riza Chalid (pemilik Kidzania Indonesia) sangat cinta dan support terhadap produk buatan dalam negeri.
Mobil Listrik Butan Kami di Kidzania...
Beberapa peralatan bermain di Kidzania Indonesia merupakan buatan tangan kami di Marlip. Awalnya kami merasa kesulitan juga karena mobil-mobil yang dipesan kekami tidak dilengkapi dengan data-data spesifikasi yang detail, untungnya ada foto2 yang diambil di Kidzania Mexico bisa membantu, semua mobil2 tersebut menggunakan motor listrik sebagai tenaga penggerak supaya tidak bising dan tidak polusi alias mengeluarkan asap... Mobil molen dirancang hanya pada bagian molennya saja yang mutar, ini foto2nya Foto 1 : Mobil Molen (Holcim). Kalau Go-Kart juga pakai battrai lumayan bisa dipakai kebut-kebutan, (Foto 2 : Go-Kart), Mobil pemadam kebakaran dibuat sedemikian rupa supaya bisa menyerupai mobil pemadam aslinya, wah asyik juga ya bisa naik pemadam kebakaran, kan kalau mobil aslinya kan tidak bisa membaya penumpang kecuali petugas pemadam, nah supaya bisa naik maka adik-adik seolah-olah jadi petugas pemadam beneran..(Foto 3 : Mobil Fire Car).
Ada stasiun pengisian bahan bakar, karena pada bagian Gun-nya dibuat getar dan dilengkapi dengan display counter digital maka seolah-oleh ada BBM yang keluar melalui selangnya,


(Foto 4 : SPBU).

Mobil ambulance untuk mengankut pasien di rumah sakit (Foto 5 : mobil ambulance). Ada mobil Bus yang bisa digunakan berkeliling kota Kidzania...
Semoga Kidzania bisa semakin sukses dan membangun kidzanianya di beberapa kota di Indonesia. Atau ada pengusaha lainnya yang tertarik juga untuk membangun arena bermain seperti ini dan mau bekerja sama dengan kami dalam hal pembuatan mobil-mobil electrik.. Amiin

Read More......